2 Prioritas Manchester United Pada Bursa Transfer Musim Panas 2019
Gambar diambil dari nettavisen.no |
Ya, Manchester United memastikan jaga Paul Pogba dan David de Gea menjadi dua prioritas di bursa transfer musim panas. Kedua pemain ini sudah diberitahu tak akan dilepas kemanapun.
Pogba belakangan memang dikaitkan bakal hengkang dari Manchester United. Ini seiring dengan ketertarikan Real Madrid yang dikabarkan sudah siap juga boyong Eden Hazard.
Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer sudah bicara langsung dengan Pogba soal ini. Dia melarang gelandang asal Prancis ini terima rayuan Zinedine Zidane. Pogba masih terikat kontrak hingga 2021 bersama Manchester United. Setan Merah juga punya opsi memperpanjang kontraknya.
Masalah De Gea dan Pogba
Manchester United juga ngotot ingin mempertahankan David de Gea. Saat ini, De Gea dipaksa meneken perpanjangan satu tahun kontrak setelah negoisasi gajinya berlarut-larut.
De Gea menuntut kenaikan gaji di Manchester United. Dia ingin digaji 350 ribu pounds, jumlah yang wajar mengingat Alexis Sanchez saja digaji 500 ribu pounds per pekan.
MU belum memutuskan apapun soal ini. Mereka memilih berjudi untuk menanti hingga 2020 saat kontrak kiper bernilai 100 juta pounds ini habis. Intinya, Manchester United ingin menegaskan sebagai klub besar di Eropa. Mereka tak mau klub lain semena-mena ambil pemain mereka.
"Tak peduli siapa saja yang tertarik dengan pemain kami tapi ini Manchester United. Hanya ada satu pesan: Pogba dan De Gea tidak dijual. Kedua pemain bakal tetap menjadi pemain Manchester United musim depan," kata salah satu sumber di Manchester United.
Sumber : bola.com
No comments: